TERONG BALADO UDANG REBON | Aneka Resep Masakan -->

TERONG BALADO UDANG REBON

TERONG BALADO UDANG REBON

Bahan-bahan:
  • Terong Ungu Secukupnya
  • 150 gram udang rebon

Bumbu yang dihaluskan:
  • 6 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • Cabai merah (jumlahnya bisa disesuaikan seleran anda)
  • Cabai rawit
  • 1 buah tomat
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Penyedap rasa secukupnya
  • Minyak goreng

Langkah-langkah membuat terong balado udang rebon:
  • Langkah pertama adalah mencuci bahan utama yaitu terong dan udang rebon. Cuci udang rebon, peras lalu tiriskan. Sementara untuk terong, cuci dan kemudian potong-potong.
  • Langkah kedua adalah mempersiapkan sambal balado dengan menghaluskan bumbu-bumbu berikut: bawang merah, bawang putih, cabai rawit, cabai merah dan tomat.
  • Panaskan minyak goreng, goreng terong terlebih dulu hingga kekuningan, angkat lalu tiriskan.
  • Sisa minyak goreng yang masih panas kemudian digunakan untuk menggoreng udang rebon. Masak hingga kering, angkat lalu tiriskan.
  • Kemudian tumis bumbu yang sudah dihaluskan tadi dengan api kecil. Jangan lupa tambahkan gula, garam atau penyedap rasa secukupnya untuk menambah rasa.
  • Masukkan terong dan udang rebon ke dalam bumbu tadi.
  • Aduk rata, sambil cicipi hingga rasa yang anda inginkan telah jadi.
  • Terong balado udang rebon siap dihidangkan ntuk keluarga anda.


Resep Sebelumnya
Resep Selanjutnya

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel