Kikil Bumbu Kacang
30 Maret 2021
0
Bahan :
- 500 gram kikil
- 1 lembar daun salam
- 1 ruas jahe (geprek)
- 1 ruas lengkuas (geprek)
- 1 1/2 sdt garam
- 1 sdt gula pasir
- 2 sdm kecap manis
- 2 gelas air panas
- 3 sdm minyak goreng
Bumbu :
- 3 siung bawang putih
- 7 siung bawang merah
- 1 ruas kunyit
- 1 sdt ketumbar
- 2 buah kemiri
- 3 cabai merah keriting
- 5 sdm kacang tanah goreng (ditumbuk kasar)
Cara memasak :
- Cuci bersih kikil dengan perasan jeruk lemon lalu bilas, potong-potong sesuai selera dan sisihkan.
- Tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai wangi. Masukkan kikil, seluruh bahan dan air panas.
- Tunggu sampai surut, tes rasa dan kikil bumbu kacang siap disantap.
Resep Sebelumnya
Resep Selanjutnya